Pintu Air Pasar Ikan Siaga 2, Jakarta Utara Berpotensi Banjir Rob


Wajah muara Sungai Pakin di kawasan Pasar Ikan, Jakarta Utara, Minggu (10/4). Menurut rencana, hampir seluruh bangunan di sisi kiri sungai akan dibongkar sehingga Masjid Luar Batang yang kini hanya terlihat dua menara saja akan terlihat utuh dari sisi ini.

JAKARTA,  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat perkembangan kondisi pintu air Pasar Ikan, Jakarta Utara, yang secara bertahap naik dari Siaga 3 menjadi Siaga 2 atau kritis, Minggu (26/6/2016) malam. Pada pukul 21.00 WIB, tinggi muka air di pintu air Pasar Ikan sudah mencapai 215 sentimeter (cm), dengan kondisi cuaca mendung tipis.
"Waspada banjir rob di wilayah pesisir pantai sebagai berikut ini," demikian tulis keterangan resmi dari akun Twitter BPBD DKI Jakarta, @BPBDJakarta, beberapa menit yang lalu.
Wilayah yang berpotensi mengalami banjir rob adalah Kamal Muara, Kapuk Muara, Pluit, Penjaringan, Ancol, Tanjung Priok, Koja Utara, Kalibaru, Cilincing, dan Marunda.
Adapun wilayah lainnya, yakni pintu air Angke Hulu, terpantau per pukul 21.25 WIB, statusnya masih Siaga 3 atau waspada.
Tinggi muka air di pintu air Angke Hulu adalah 170 cm dengan kondisi cuaca mendung.
Pihak BPBD DKI Jakarta juga menyebutkan adanya aliran air yang akan sampai di Cengkareng Drain, sekitar tiga jam dari saat ini.
Beberapa daerah yang diprediksi terdampak kiriman air ini adalah Duri Kosambi, Rawa Buaya, Kedoya Selatan atau Green Garden, Kedoya Utara, Cengkareng Timur, dan Cengkareng Barat.
Satu pintu air lagi yang akan menerima aliran air kiriman, yakni pintu air Krukut Hulu, terpantau masih normal, dengan status Siaga 3 atau waspada.

No comments:

Post a Comment