Di Hadapan Ahok, Nusron Wahid Sebut Habib Luar Batang Wali Ke-10


Mantan Ketua Gerakan Pemuda Ansor Nusron Wahid dan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama di Balai Kota, Rabu (30/3/2016).

JAKARTA, Mantan Ketua Gerakan Pemuda (GP) Ansor Nusron Wahid menemui Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok untuk menanyakan langsung isu penggusuran terhadap makam Habib Husein bin Abubakar bin Abdillah Al Alaydrus di Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara.
Menurut Nusron, masalah ini perlu diklarifikasi langsung karena ia menilai Habib Husein bin Abubakar sebagai salah satu tokoh penting dalam sejarah Islam di Nusantara.
"Jadi, Wali Songo tidak lagi sembilan, tetapi 11. Yang ke-10 ini habib dari Luar Batang, yang ke-11 Gus Dur (mantan Presiden RI, Abdurrahman Wahid)," kata Nusron di Balai Kota, Rabu (30/3/2016), dengan didampingi Ahok.
Dari pertemuan itu, Nusron mengatakan bahwa Ahok tidak akan menggusur makam dan masjid.


Justru, kata dia, Ahok ingin memperbaiki akses menuju masjid dan makam Habib agar mempermudah warga yang hendak berziarah.
Saat ini, akses menuju masjid itu masih diduduki warga. Adapun penertiban permukiman warga di Luar Batang rencananya akan dilakukan pada pertengahan April 2016.

No comments:

Post a Comment