Buwas: Kedatangan Saya ke Solo atas Perintah President


Kepala Badan Narkotika Nasional Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso dalam acara pemusnahan sabu seberat 120 kilogram di lapangan parkir Jalan Cengkeh, Jakarta Barat, Jumat (26/2/2016).

SOLO, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Budi Waseso menyatakan, kedatangannya ke Solo, Jawa Tengah, adalah karena perintah Presiden Joko Widodo.

"Kedatangan saya ke sini (Mapolresta Surakarta) atas perintah Presiden (Joko Widodo), negara dalam kondisi darurat narkoba," kata pria yang akrab disapa Buwas di Mapolresta Surakarta, Jl Adi Sucipto Manahan, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Rabu (30/3/2016).

Dalam acara yang bertajuk "Sinergitas Pemberantasan Narkoba" itu, Buwas mengatakan, Polri dan BNN bisa bersinergi untuk memerangi narkoba.

"Kegiatan ini untuk menyinergikan kekuatan di kewilayahan untuk bersama-sama memberantas narkotika," katanya.

Kegiatan dimulai pukul 13.33 WIB dan berakhir sekitar pukul 15.45 WIB, dihadiri semua kepala kepolisian se-Solo Raya, TNI, Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Provinsi Jawa Tengah, BNNP Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), serta Wali Kota Surakarta dan Muspida Koordinasi Kota Surakarta.

"Sinergitas dalam memberantas narkoba juga kami lakukan di berbagai wilayah, tidak hanya di Solo," ucap Buwas.

Pihaknya berharap melalui kegiatan tersebut peredaran narkoba di Indonesia bisa dicegah.

No comments:

Post a Comment