Massa Doa Bersama Teriakkan "Tangkap Ahok" Saat Rombongan Jokowi Lewat
Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla menuju Lapangan Monas untuk melaksanakan Shalat Jumat bersama massa doa bersama.
JAKARTA, Massa aksi doa bersama berteriak "Tangkap Ahok" saat Presiden Joko Widodo dan rombongan melintasi mereka. Hal tersebut terjadi usai Jokowi menunaikan shalat Jumat bersama massa yang hadir di silang Monas, Jumat (2/12/2016).
Usai shalat, Jokowi sempat memberikan pidato singkat. Ia berterima kasih kepada massa yang hadir, karena telah berdoa bersama dengan tertib.
Jokowi juga meminta massa untuk kembali ke tempat asalnya masing-masing. Jokowi lalu meninggalkan lokasi bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla dan rombongan.
Puluhan personel Pasukan Pengamanan Presiden langsung membuat pagar hidup di sisi kanan dan kiri jalan.
Pagar hidup tersebut membuat massa tidak bisa mendekat ke Jokowi dan rombongan yang lewat. Namun, mereka tetap meneriakkan tuntutan agar Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ditangkap atas kasus dugaan penistaan agama.
Sebagian dari mereka juga menyanyikan yel-yel. "Tangkap, tangkap, tangkap Si Ahok. Tangkap Si Ahok, sekarang juga..."
Jokowi tak menghiraukan teriakan massa itu dan langsung berjalan terus menuju Istana Kepresidenan.
Ahok sendiri saat ini sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus penistaan agama. Berkas perkara Ahok juga sudah dilimpahkan ke kejaksaan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment