Ahok Tunggu Cutinya Selesai untuk Pelajari Laporan soal Performa PNS yang Turun


Calon pasangan cagub-cawagub DKI, Basuki Tjahaja Purnama saat menerima pengaduan dari warga di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (28/11/2016). Ahok menerima pengaduan warga mengenai permasalahan Ibu Kota setiap pagi dari Senin hingga Jumat di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta.

JAKARTA, Calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama tidak mau berkomentar banyak soal keluhan yang menyebut pelayanan PNS DKI menurun setelah dia cuti. Dia tidak bisa berkomentar karena sedang tidak bertugas di lingkungan Pemprov DKI. "Saya enggak tahu, saya belum masuk. Tunggu saya masuk baru saya pelajari," ujar Basuki atau Ahok di Rumah Lembang, Menteng, Rabu (30/11/2016).
Jika menunggu Ahok selesai cuti, maka warga Jakarta harus menunggu hingga Februari. Meski demikian, Ahok mengatakan bisa saja dia selesai cuti lebih cepat.
Hal ini bisa terjadi jika Mahkamah Konstitusi segera mengumumkan keputusan terkait uji materi UU Pilkada yang dia ajukan.
"Siapa tahu MK mutusin minggu ini atau minggu depan," ujar Ahok.

Sebelumnya, seorang warga Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Supriyati Ningsih, merasa ada perubahan pelayanan saat Ahok menjalani masa cuti kampanye jelang Pemilihan Kepala Daerah Jakarta 2017.
Dia merasakan perbedaan saat mengurus administrasi sebelum dan sesudah Ahok cuti. Saat Ahok belum cuti, dia mengurus kartu keluarga lantaran pindah dari Tangerang ke Tanah Kusir. Saat itu, proses administrasi berjalan lancar.
Kondisinya berbeda saat dia hendak mengurusi akta kelahiran anaknya. Saat datang ke Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Jakarta Selatan di Radio Dalam, Supriyati kaget karena ada 15 warga lainnya yang tengah menunggu, tetapi baru satu dari enam pegawai yang melayani di sana sekitar pukul 08.00 WIB.

No comments:

Post a Comment