ISLAMABAD, Sedikitnya 10 orang tewas dan 40 lainnya terluka setelah seorang
pengebom bunuh diri beraksi di sebuah pengadilan di kota Mardan,
Pakistan, Jumat (2/9/2016) pagi.
Sebelum meledakkan diri, pelaku melemparkan beberapa granat tangan ke kerumunan orang di pengadilan tersebut.
"Serangan itu menewaskan 10 orang, termasuk dua orang polisi," kata seorang perwira polisi setempat, Faisal Shehzad.
Sejauh
ini belum ada kelompok yang menyatakan bertanggung jawab atas serangan
tersebut yang terjadi tiga pekan setelah bom bunuh diri yang menewaskan
puluhan pengacara di kota Quetta.
Komunitas praktisi hukum
Pakistan kerap menjadi target pembunuhan dan serangan militan berskala
kecil yang gemar menyerang sasaran empuk semisal sekolah.
No comments:
Post a Comment