PKB: Calon Kami Bangun Jakarta Tanpa Menggusur Rakyat Kecil


Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Saiful Hidayat terlihat mengepalkan tangan usai ditetapkan DPP PDI-P menjadi pasangan Cagub-Cawagub PDIP untuk Pilgub DKI Jakarta 2017.

JAKARTA,  Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Kebangkitan Bangsa Daniel Johan mengatakan, komunikasi dengan partai lain yang tidak mengusung calon petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat terus dilakukan. Ia memastikan, PKB akan menyiapkan calon alternatif yang dapat menyaingi Ahok-Djarot.
“Tapi calon alternatif ini sama sekali tidak ‘asal bukan Ahok’, tapi benar-benar alternatif dalam konsep pembangunan dan kepemimpinan,” kata Daniel kepada Kompas.com, Rabu (21/9/2016).
Ia mengatakan, sejumlah strategi telah disiapkan untuk menghadapi pasangan petahana tersebut.

Salah satu strateginya, yaitu dengan menyiapkan visi dan misi yang berbasis pembangunan dan berkepemimpinan yang beda dengan cara yang dilakukan Ahok selama ini.
“Bila Ahok membangun dengan keras, menggusur rakyat kecil, maka calon kami meyakini Jakarta bisa dibangun menjadi maju tanpa menggusur rakyat kecil. Bahwa Jakarta bisa dibangun lebih cepat bila melibatkan partisipasi warga secara utuh,” kata dia.
Ia berharap, agar calon yang nantinya disiapkan PKB benar-benar bisa menjadi alternatif masyarakat di dalam menentukan siapa kepala daerah yang akan dipilih untuk memimpin DKI Jakarta lima tahun mendatang.
PDI-P resmi mengusung pasangan petahana Ahok-Djarot dalam Pilkada DKI Jakarta2017.

Keputusan ini diumumkan di kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa (20/9/2016) malam.
Kini, tinggal Gerindra, Demokrat, PPP, PKB, PAN, dan PKS yang belum mempunyai calon ataupun koalisi definitif untuk Pilkada DKI 2017.

No comments:

Post a Comment